.. oleh Nurlaeli Umar
teriring debur ombak dipelataran hatiku
kucumbui harap mu ragu ragu
merah muda yang dulu kusangka biru
ternyata hitam legam dikenyataan
sejuta rasa mengalir melebur
mengacuhkan temaram bulan
aku tersilau matahari
meraga sukma mencintai cinta
dan pura pura menjadi tajuk utama
ah.....aku menjauh
kala hati mencinta pucuk pucuk embun
ah......aku berlari kala cinta tak lagi dikebiri
aku mencintai rasa bukan mu
aku mencintaimu tanpa rasa
jadi kuputuskan angin tuk membawaku saja
dan tak kubiarkan kau terluka
meski sekejap terlena bahagia
tapi jujur...semua dusta
#suratmu ini ku temukan tiga hari yang lalu
saat mendung mengundangku ke hati mu
No comments:
Post a Comment